Day 3rd - 02 November 2017
Rencana hari ini cukup ambisius: menjelajah Nami Island, Petite France, dan The Garden of Morning Calm. Tapi kenyataan berkata lain. Kami baru sampai di Stasiun Cheongnyangni jam 10.20, dan rencana naik ITX Cheongchun langsung bubar. Bukan karena penuh, tapi karena mesin tiketnya tidak punya opsi Bahasa Inggris. Sementara otak kami pagi itu masih versi beku, jadi kami pasrah naik subway biasa.
Untungnya ada kursi kosong dan keretanya tidak perlu pindah jalur. Jadi perjalanan dua jam ke Gapyeong kami habiskan dengan duduk manis